TERNATE - Penyusun perencanaan yang baik memerlukan data yang akurat sebagai dasar menetapkan target dan tujuan yang ingin dicapai. Kesalahan data yang digunakan mengakibatkan perencanaan yang dibuat tidak akan berguna. Karena itu peran dan fungsi data dalam perencanaan pembangunan merupakan hal yang sangat penting sebagai dasar menentukan kebijakan sekaligus sebagai alat untuk melakukan evaluasi terhadap hasil perencanaan yang telah dilaksanakan. Demikian penegasan Kepala Bidang (Kabid) Pengendalian, Evaluasi dan Pelaporan (Peran), Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Provinsi Maluku Utara (Malut), Zumarlan Keliobas saat membuka Rapat Koordinasi (Rakor) Forum Satu Data Maluku Utara Tahun 2024, yang berlangsung di ballroom Batik Hotel Ternate, Senin (05/08/2024).
Komentar