Pj. Gubernur Maluku Utara Samsuddin A. Kadir |
Sofifi, Alafanews - Penjabat (Pj) Gubernur Provinsi Maluku Utara, Samsuddin A. Kadir, akan menjadi Inspektur Upacara (Irup) dalam peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Republik Indonesia yang akan digelar pada 17 Agustus mendatang.
Hal itu disampaikan Pj. Gubernur kepada Alafanews, via WhatsApp, Minggu (11/8).
"Setelah pengarahan Presiden di IKN, saya kembali untuk jadi Irup di Sofifi," kata Samsuddin.
Upacara diselenggarakan di Kantor Gubernur, Sofifi. Upacara peringatan HUT ke 79 Kemerdekaan RI diharapkan berjalan sesuai rencana, bahkan lebih semarak dari tahun-tahun sebelumnya.
Oleh karena itu, ia mengimbau agar Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) dapat mengikuti upacara bendera tersebut.